Rabu, 24 Oktober 2012


Wow!! UFO Berbahan Titanium Jatuh di Russia!

Sebuah peristiwa yang sangat langka telah terjadi di Russia. Kasus yang lebih cocok jadi salah satu episode serial TV dalam film fiksi ilmiah ‘X-Files’ ini datang tepatnya di sebuah desa terpencil di wilayah Siberia Russia.

Warga desa terpencil Otradnensky, Distrik Kuibyshevski, Negara bagian Siberia, dikejutkan oleh jatuhnya sebuah bongkahan berbahan metal besi dari langit.
Benda itu diduga obyek terbang tak dikenal (UFO) yang biasanya oleh orang awam diidentikkan sebagai kendaraan alien.
Wujud benda itu mirip tangki air, sepenuhnya terbuat dari unsur titanium murni! Benda tersebut memiliki lebar dua meter, dan berat sebesar 200 kilogram, seperti dilansir harianthe Daily Mail, Rabu (21/3/2012).
Ini lah potongan gambar dari stasiun televisi lokal Rusia yang merekam bongkahan titanium misterius yang diduga UFO di desa terpencil Siberia, Rusia. (the Daily Mail)
Bongkahan besi yang diduga UFO ini ditemukan akhir pekan sebelumnya oleh Sergey Bobrov saat jalan-jalan di suatu kawasan hutan.
Dia mengaku sejak tiga bulan terakhir, warga sekitar memang sering mendengar suara-suara aneh dari hutan.
Namun firasat buruk mereka baru terbukti nyata setelah UFO ini akhirnya ditemukan dan dibawa beramai-ramai ke desa. Bobrov yakin benda itu jatuh dari langit.
Dia langsung melapor ke polisi setempat. Tak disangka, temuannya langsung direspon oleh Pemerintah pusat di Ibu Kota Moskow.
Lembaga antariksa Rusia, Roscosmos, segera mengirim beberapa peneliti dan tentara yang mengecek level radiasi di sekitar bongkahan metal itu.
UFO yang jatuh disebuah desa di Siberia ini berbahan Titanium murni
Pakar yang datang ke lokasi yakin benda itu bukan satelit atau peralatan militer Rusia. Tidak ada pula tanda-tanda radiasi yang terpancar dari besi besar itu.
Sempat muncul spekulasi bahwa benda itu adalah pecahan roket yang diluncurkan dari Kazakhstan.
Teori itu dibantah Kepala Departemen Pertahanan Distrik Kuibyshevski Valery Vasiliev. Dia menyatakan Rusia tidak pernah membikin senjata yang terbuat dari titanium murni.
Saat semua orang masih kebingungan, Bobrov dan beberapa warga mengabari media Rusia, UFO yang bikin heboh itu diangkut polisi diam-diam Senin 26/3/2012 lalu.
Pihak kepolisian setempat juga membenarkan laporan pengangkutan terhadap benda tak dikenal itu dengan alasan “ada perintah dari pihak berwenang”.
Tapi tidak dijelaskan apa dan darimana lembaga yang menyuruh mereka mengamankan benda itu. Berita mengenai ditemukannya objek dari titanium murni ini sangat dirahasiakan, bahkan tak banyak yang memberitakannya.
Kondisi serta lokasi kejadian yang berada di suatu desa terpencil yang sekelilingnya masih banyak hutan dan bersalju serta berada di wilayah Siberia ini juga menjadi salah satu penyebab berita ini tak terdengar di banyak media.
Karena belum ada penjelasan resmi dari pemerintah Russia yang juga kebingungan dengan asal benda tersebut, maka bisa jadi benda itu akan menjadi rahasia negara tertinggi atau top secret!  (Daily Mail / icc.wp.com)